Kurangi Berat Badan dengan Minum Air Putih 1-2 Gelas
Mungkin sudah banyak yang tahu mengenai rumus mengurangi berat badan. Jika konsumsi kalori anda lebih banyak daripada yang anda bakar, maka berat badan akan bertambah. Begitu pula sebaliknya, jika konsumsi kalori lebih sedikit daripada yang anda bakar, maka berat badan akan berkurang. Selain membakar kalori dengan berolahraga, cara lain yang bisa anda lakukan adalah dengan mengurangi asupan kalori. Dan ternyata, ada cara yang sangat sederhana untuk menguranginya tanpa harus berlapar-ria, yaitu dengan menambah porsi minum air putih 1-2 gelas.
Dalam sebuah penelitian yang dipublikasikan di Journal of Human Nutrition and Dietetics yang merupakan hasil analisis terhadap 18.311 orang dewasa dari tahun 2005 - 2012, diketemukan bahwa penambahan konsumsi air putih berbanding lurus dengan pengurangan asupan kalori, lemak, gula dan sodium. Hasil penemuan tersebut berlaku untuk semua kalangan tanpa dipengaruhi oleh penghasilan, ras dan etnis.
Mereka yang menambah jumlah konsumsi air putih antara satu hingga tiga gelas sehari dapat menurunkan asupan energi antara 68 hingga 205 kalori, asupan sodium antara 78 hingga 235 gram, asupan gula antara 5 hingga 18 gram, dan kolesterol antara 7 hingga 21 gram.
Sumber:
http://www.todaysdietitian.com/newarchives/111114p36.shtml
http://www.sciencedaily.com/releases/2016/03/160301174759.htm
http://www.newser.com/story/221446/its-astounding-what-another-glass-of-water-can-do.html
Dalam sebuah penelitian yang dipublikasikan di Journal of Human Nutrition and Dietetics yang merupakan hasil analisis terhadap 18.311 orang dewasa dari tahun 2005 - 2012, diketemukan bahwa penambahan konsumsi air putih berbanding lurus dengan pengurangan asupan kalori, lemak, gula dan sodium. Hasil penemuan tersebut berlaku untuk semua kalangan tanpa dipengaruhi oleh penghasilan, ras dan etnis.
Mereka yang menambah jumlah konsumsi air putih antara satu hingga tiga gelas sehari dapat menurunkan asupan energi antara 68 hingga 205 kalori, asupan sodium antara 78 hingga 235 gram, asupan gula antara 5 hingga 18 gram, dan kolesterol antara 7 hingga 21 gram.
Sumber:
http://www.todaysdietitian.com/newarchives/111114p36.shtml
http://www.sciencedaily.com/releases/2016/03/160301174759.htm
http://www.newser.com/story/221446/its-astounding-what-another-glass-of-water-can-do.html